Implementasi akuntansi berbasis akrual membawa perubahan yang sangat besar dalam penyusunan Laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga. Salah satunya adalah peranan Aplikasi Persediaan dan Aplikasi SIMAKBMN yang menjadi sangat krusial. Dari semula yang hanya berperan dalam menyusun Neraca, menjadi sangat berperan dalam menyusun Laporan Operasional dan Laporan Perubahan Ekuitas.

Penerapan akuntansi berbasis akrual menuntut setiap operator untuk tepat dalam menggunakan menu transaksi yang terdapat pada Aplikasi Persediaan dan SIMAK-BMN. Hal tersebut disebabkan karena setiap transaksi yang ada pada aplikasi-aplikasi tersebut akan menghasilkan jurnal yang berbeda-beda, sehingga kesalahan  dalam memilih penggunaan menu transaksi akan berdampak dalam kesalahan dalam penyajian laporan keuangan. Buku/modul Petunjuk Teknis Penggunaan Menu Dalam Aplikasi SIMAK-BMN dan Persediaan ini berisi panduan bagi para operator persediaan dan SIMAK-BMN dalam menggunakan setiap menu transaksi yang terdapat pada Aplikasi Persediaan dan Aplikasi SIMAK-BMN pada tingkat satuan kerja.

Petunjuk teknis aplikasi (user manual), adalah bagian dari pengembangan sistem. Secanggih apapun aplikasi, secerdas apapun pengguna, tanpa user manual, pengguna akan mengalami kesulitan. Inilah yang menjadikan aplikasi mudah digunakan secara teknis. Dan mudah dipahami dari sisi proses bisnis. Jika dilihat dari sudut pandang transformasi kelembagaan, user manual merupakan implementasi dari nilai “Pelayanan”. Yaitu salah satu nilai-nilai Kementerian Keuangan. Nilai yang diwujudkan dengan perilaku utama dalam bentuk melayani. Dan berorientasi pada kepuasan pemangku kepentingan. Kami berharap, Aplikasi SIMAK-BMN dan Persediaan, yang merupakan salah satu alat pengolah sumber data dalam penyusunan Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga,  dengan user manual ini menjadi lebih mudah digunakan.

Dari waktu ke waktu Penggunaan Aplikasi SIMAKBMN dan Persediaan semakin meningkat baik dalam mendukung fungsi akuntansi, penatausahaan maupun pengelolaan Barang Milik Negara (BMN). Seiring dengan paradigma pengelolaan BMN menuju Revenue Center, maka Aplikasi SIMAK-BMN dan Persediaan sebagai alat bantu dalam mengolah data BMN yang andal dan akurat semakin dibutuhkan. Untuk itu, pemahaman yang baik oleh para operator Aplikasi SIMAK-BMN dan Persediaan memegang peranan yang penting dalam menjaga keandalan dan keakuratan data BMN.

Tidak dapat dipungkiri bahwa buku/modul ini tidak dapat menjawab seluruh kebutuhan stakeholders terhadap pelaksanaan Aplikasi SIMAK-BMN dan Persediaan pada khususnya, dan pelaksanaan penatausahaan dan pengelolaan BMN pada umumnya. “Small steps can lead to big changes”, dengan langkah kecil ini dapat menjadi penggerak perubahan yang lebih besar dan lebih baik tentunya.

Silahkan dapatkan bukunya di SINI

Posting Komentar

  1. A look at casinos with slots and more - Dr.MCD
    There's plenty of 전라북도 출장안마 slot machines, 하남 출장안마 but few casinos with a slot can offer this 김제 출장샵 kind of action. A slot machine 출장샵 is where a winning bet pays. 순천 출장샵

    BalasHapus

 
Top